AplikasiKeamanan & Privasi

Microsoft Safety Scanner

×

Microsoft Safety Scanner

Share this article
Microsoft Safety Scanner

Berjuang.my.id – Microsoft Safety Scanner adalah aplikasi gratis yang dikembangkan oleh Microsoft yang dapat kamu gunakan untuk menghapus berbagai jenis program yang dapat merusak PC Windows kamu.

Jika aplikasi antivirus yang kamu gunakan saat ini tidak dapat menghapus file berbahaya di penyimpanan komputer, kamu dapat menggunakan aplikasi ini sebagai gantinya.

Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu dapat menyingkirkan berbagai macam program jahat di komputer kamu seperti virus, spyware, malware dan sebagainya.

Fitur Microsoft Safety Scanner

Fitur Microsoft Safety Scanner

Ada banyak aplikasi yang menghapus malware, spyware, virus, dan program jahat lainnya yang bebas digunakan di PC Windows kamu, seperti Kaspersky Virus Removal Tool.

Aplikasi besutan Microsoft ini begitu populer sehingga banyaknya pengguna yang lebih memilih untuk menggunakannya tentu bukan tanpa alasan. Berikut adalah beberapa fitur dan manfaat Microsoft Safety Scanner yang harus kamu ketahui:

1. Tiga jenis pemindaian tersedia

Aplikasi ini dilengkapi dengan tiga jenis scan yang dapat kamu pilih sesuai dengan kebutuhan kamu. Pemindai pertama adalah Quick Scan. Jika kamu ingin mempercepat proses pemindaian, jenis pemindaian ini adalah pilihan yang tepat.

Jenis pemindaian cepat hanya memindai file dan folder sistem, yang merupakan lokasi atau tempat spyware, virus, dan malware. Ada juga tipe pemindai Full Scan. Mode ini adalah pilihan yang tepat jika kamu ingin memindai semua file dan folder di penyimpanan lokal kamu.

Pemindaian Full Scan merupakan pemindaian kepada semua file dan folder di komputer kamu, tetapi proses pemindaian dapat memakan waktu lama, tergantung pada jumlah file dan folder.

Selain itu, ada Costumized Scan. kamu dapat menggunakan mode ini jika kamu mencurigai file atau folder tertentu yang dicurigai sebagai sarang program jahat. Alasannya adalah karena mode ini memungkinkan kamu untuk menentukan folder dan file mana yang perlu dipindai dan dibersihkan.

BACA JUGA: AVG Internet Security

2. Dilengkapi dengan statistik pemindaian

Seperti pemindai virus dan program desinfeksi lainnya, aplikasi ini juga menampilkan statistik seperti file yang berhasil dipindai, file yang terinfeksi, waktu mulai, waktu pemindaian, dan sebagainya.

Artinya jika perangkat lunak antivirus utama kamu tidak dapat menghapus virus, malware, atau spyware yang sudah ada di PC Windows kamu, Microsoft Safety Scanner mungkin bisa menjadi solusinya.

Namun, aplikasi ini cocok digunakan sebagai aplikasi tambahan untuk menghapus program jahat. kamu perlu menginstal program antivirus yang dapat melindungi komputer kamu secara real time, seperti Avast Antivirus, AVG Antivirus, dan Bitdefender.

Pasalnya, aplikasi ini hanya berjalan jika dijalankan secara manual, bukan secara real time seperti program antivirus pada umumnya. Selain itu, aplikasi ini hanya dapat digunakan selama 10 hari setelah dijalankan.

BACA JUGA: Windows Firewall Control

Download Microsoft Safety Scanner Terbaru

Download Microsoft Safety Scanner

Versi terbaru1.351.162.0
PublisherMicrosoft
Sistem OperasiWindows
Kategori AplikasiKeamanan dan Privasi
LisensiFreeware
Download Microsoft Safety Scanner 32-bit
Download Microsoft Safety Scanner 64-bit
ESET NOD32 Antivirus
Antivirus

Kamu lagi mencari antivirus ringan dengan fitur premium? Yuk download ESET NOD32 Antivirus full versi terbaru secara gratis untuk PC di sini.

Zemana AntiMalware
Antivirus

Sedang mencari aplikasi penghapus malware rasa premium? Yuk download Zemana AntiMalware full versi terbaru dan gratis di sini.